Oppo R833T, Android Quad-core Harga Murah Segera!

Oppo - Produsen Gadget asal China yang sudah mempromosikan produknya di pasar tanah air dengan cetar cetir, udah lumayan lama juga deh mereka menjajakan berbagai produk Android yang menyasar kelas menengah keatas di Indonesia, tapi kenyataannya belum mampu menggaet hati Gadget Lover tanah air, harga yang cukup tinggi karena memang spek yang ditawarkan oleh Oppo tergolong Mid-End sampe High-End yang menjadi pemicu lambatnya pergerakan smartphone Oppo.

Oppo R833T

Nah, Oppo mulai sadar nih kalau mereka seharusnya masuk dari pasar bawah, biar sobat ponsels bisa nyoba dulu produk mereka, kalau puas baru deh beli yang lebih ajib!, Untuk itu, kabarnya Oppo sedand mempersiapkan senjata baru mereka, mencoba mengubah gaya mempromosikan produk! Oppo mencoba menghadirkan smartphone dengan harga lebih merakyat, tetapi kualitas spek tetap mantap.

Menurut desas-desus yang beredar, yang akan menjadi produk percobaan Oppo adalah seri Oppo R833T, yang dibuat untuk sobat ponsel dengan budget menengah kebawah. Harga Oppo R833T saat ini diberitakan berkisar 160 USD atau kalau dirupiahkan 1,8 jutaan Rupiah, seperti yang kami kutip dari serbagadget (20/11/2013). Oppo R833T akan siap bertarung dengan Smartphone Murah Lenovo A850 yang juga mempunyai Spek Quad Core.

Oppo R833T akan membawa layar teknologi IPS dengan ukuran 4,3 inci beresolusi 480x800 piksel. Mesin penggerak utamanya menggunakan prosesor quad-core berkecepatan 1.3GHz, sayang belum ada informasi Chipset yang digunakan, apakah dari Mediatek atau Qualcom. Untuk memaksimalkan kinerjanya akan dikombinasikan bersama RAM 1GB.

R833T mempunyai memori internal berkapasitas 4GB yang bisa diperbesar menggunakan microSD Card. Tapi Sayang, informasi kamera yang dibawa Smartphone terbaru Oppo ini belum ada kabar resminya.

Oppo R833T diperkirakan akan memadukan Color OS 1.0 yang sebelumnya sudah dipasang pada Smartphone Flagship Oppo N1. Dengan kreasi ini, tampilan OS Android pada smartphone Garapan Oppo akan lebih ciamik :))

No comments:

Post a Comment